


Senin (05/09/22), bertempat di Aula Rakat Mufakat Setda Kab.HSS, telah dilaksanakan Rakor TP-UKS/M Kabupaten yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Kab. HSS, Bapak Syamsuri Arsyad, S.AP, MA selaku Ketua Umum. Adapun beberapa hal yang menjadi topik bahasan pada rakor tersebut adalah :
- Pemantapan Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tk. Provinsi khususnya kepada sekolah terpilih (TK Qurrata’ Ayun, SDN 01 Tambak Bitin, SMPN 2 Kandangan, dan SMAN 1 Kandangan)
- Koordinasi dengan OPD terkait untuk turut bekerjasama dalam upaya persiapan LSS Tk. Provinsi
- Penyusunan jadwal pembinaan LSS oleh tim Pembina TP-UKS/M Kabupaten ke sekolah terpilih
- Rencana kegiatan monitoring seluruh sekolah di Kab. HSS sebagai bahan tim Pembina TP-UKS/M Kabupaten dalam melaksanakan pembinaan
- Dan beberapa agenda lainnya.